Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia

Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Yang Efektif
Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Yang Efektif

Jurubicara.com-Yogyakarta. Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia adalah cara menyampaikan presentasi efektif yang berdampak signifikan. Dalam prosesnya, presentasi hebat kelas dunia dapat menciptakan sinergi antara sang pembicara dengan audiens pendengar. Presentasi hebat adalah suatu presentasi yang disajikan dengan cara yang khas sehingga membuahkan hasil yang berbeda.

Cara presentasi hebat kelas dunia dibangun diatas 4 dasar keterampilan public speaking. Menurut John McGrath, di dalam buku “ You Inc”, pilar cara presentasi hebat kelas dunia  adalah kemampuan menjalin hubungan, kemampuan mendesain pertanyaan personal, kemampuan memberikan rekomendasi, dan kemampuan mengkonfirmasi keputusan.

Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Ala John McGrath
Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Ala John McGrath

Cara presentasi hebat kelas dunia-kemampuan menjalin hubungan

Pembicara yang efektif adalah pembicara yang mampu menjalin hubungan yang sinergis dengan audiens. Hubungan yang kuat, saling terbuka, dan saling membangun ini adalah salah satu rahasia keberhasilan para motivator terbaik dunia.

Pastikan bahwa anda mengetahui kebutuhan, cara pandang, dan tipikal audiens dengan baik. Percepat presentasi anda jika audiens bergerak dengan dinamis. Sebaliknya, perlambat presentasi anda jika audiens bergerak dengan lambat. Tampilkan statistik dan informasi detail jika sedang tampil dihadapan jenis audiens yang analitis.

Presentasi hebat kelas dunia adalah presentasi berbasis kebutuhan, kebiasaan, dan kecendrungan konsumen. Presentasi hebat kelas dunia adalah presentasi yang disesuaikan dengan permintaan konsumen dan pasar. Dengan kata lain, cara presentasi hebat kelas dunia adalah presentasi konsumen sentris (consumer centric).

Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Ala Motivator John McGrath
Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Ala Motivator John McGrath

Cara presentasi hebat kelas dunia- kemampuan mendesain pertanyaan personal

Motivator terbaik harus mampu mendesain pertanyaan sesuai dengan kebutuhan audiens. Jadi, pastikan bahwa pertanyaan yang anda ajukan kepada audiens sudah dirancang sedemikian rupa sehingga sesuai dengan tujuan, sesuai dengan kebutuhan, dan sesuai dengan keseharian audiens.

Pertanyaan yang tajam, terarah, dan fokus akan menghasilkan jawaban yang tepat. Namun, pertanyaan yang bias, multi tafsir, atau tidak sesuai dengan kecendrungan konsumen harus dihindarkan. Oleh karena itu, pastikan desain pertanyaan yang anda ajukan bersifat personal, proporsional, dan profesional sehingga anda akan memperoleh hasil yang sebangun.

Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Yang Efektif
Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Yang Efektif

Cara presentasi hebat kelas dunia- kemampuan memberikan rekomendasi

John McGrath mengungkapkan betapa pentingnya memberikan rekomendasi terbaik kepada audiens. Rekomendasi yang disampaikan harus dapat memenuhi rasa ingin tahu, kebutuhan paling utama, dan kecendrungan audiens sendiri.

Berikan kepada audiens rekomendasi yang membuat audiens menyetujui anda. Sajikan kepada audiens rekomendasi terbaik yang sebaiknya mereka pilih. Tampilkan  kepada audiens rekomendasi yang menguntungkan. Pertunjukkan kepada audiens rekomendasi yang menjadi solusi jalan keluar terbaik.

Pada titik ini, motivator terbaik harus mampu menjernihkan permasalahan dengan solusi. Pada tahap ini, motivator terbaik harus mampu mempertegas persoalan dengan jawaban. Pada kondisi ini, motivator terbaik harus mampu mempertontonkan perbedaan signifikan antara rumusan masalah dengan kesimpulan.

Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia
Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia

Cara presentasi hebat kelas dunia- kemampuan mengkonfirmasi keputusan

Menurut John McGrath, penulis buku “The Ultimate Guide To Real Estate“, pembicara yang baik seharusnya mempercayai bahwa sudah terjadi penjualan sebelum presentasi berakhir. Berbeda dengan penutupan penjualan(closing), konfirmasi keputusan adalah kemampuan untuk memberikaan rasa aman dan nyaman kepada audiens yang mengambil keputusan.

Pembicara yang baik harus menyadari bahwa hanya ada tiga kemungkinan yang terjadi sebagai hasil dari presentasi kelas dunia. Kemungkinan pertama adalah  anda berhasil memperoleh bisnis secara gemilang. Kedua, anda harus memperbaiki beberapa hal yang harus disetujui bersama. Dan, kemungkinan ketiga, konsumen memilih untuk mencari alternatif lain.

Kemampuan mengkonfirmasi keputusan dapat dilakukan pada awal presentasi, selama presentasi, dan pada akhir presentasi. Selama proses ini, berikan kesempatan kepada audiens untuk untuk menyetujui , untuk mempertimbangkan,  dan untuk menolak solusi yang anda tawarkan tanpa tekanan.

Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Berbicara Efektif
Cara Presentasi Hebat Kelas Dunia Berbicara Efektif

Tips Public Speaking-Cara presentasi hebat kelas dunia

Presentasi hebat kelas dunia adalah sajian presentasi yang harus dipersiapkan dengan sangat matang. Presentasi hebat kelas dunia adalah sajian performa maksimal dengan keterampilan public speaking yang optimal. Presentasi hebat kelas dunia adalah sajian kekuatan pembicara efektif yang kaya akan pengalaman.

John McGrath sudah berhasil meraih kesuksesan sebagai motivator terbaik, penulis, dan pengusaha sukses yang menginspirasi audiens dengan baik. Dengan menerapkan cara presentasi hebat kelas dunia sebagaimana yang dilakukannya, maka tidak mustahil kita juga akan mengalami hasil yang hebat pula. Dengan mengasah, mempertajam, dan melatih tanpa henti, maka keterampilan public speaking kita juga akan semakin mumpuni. Jadi pembicara efektif? Okelah ya! (Bertinus Sijabat –www.jurubicara.com)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*